Download Contoh Raport Pondok Pesantren Salaf Gratis 2024

Contoh Raport Pondok Pesantren Salaf – Seperti hal nya di Sekolah Umum, para Santri di Pondok Pesantren Salaf juga akan menjalani Ujian Akhir Semester (UAS) sesuai kurikulum yang berlaku.

Setiap Semester Ganjil maupun Semester Genap berakhir, maka para Ustadz dan Ustadzah yang menjadi Wali Kelas di Pondok Pesantren Salaf perlu membuat Buku Raport. Di dalam buku tersebut nantinya berisi data nilai, absensi, pencapaian prestasi dan lain sebagainya.

Laporan tersebut nantinya diberikan pada Orang Tua atau Wali Santri untuk dijadikan sebagai evaluasi, khususnya bagi para Santri yang mendapatkan nilai kurang bagus. Raport Ponpes Salaf juga perli ditandatangani oleh Orang Tua atau Wali sebelum dikembalikan ke pihak Pondok Pesantren.

Bagi kalian yang mungkin baru pertama kali mendapat tugas membuat Raport Pondok Pesantren Salaf dan belum tahu seperti apa struktur, data-data dan lain sebagainya, berikut kami punya contoh Raport Pondok Pesantren Salaf.

Contoh Raport Pondok Pesantren Salaf

Sebagai pengajar di Pondok Pesantren Salaf, tentu saja kalian akan menerima tugas untuk membuat soal Ujian Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Tauhid dan mata pelajaran lainnya. Soal-soal tersebut nantinya bakal dikerjakan oleh Santri dan Santriwati ketika mengikuti UAS (Ujian Akhir Semester).

Kemudian setelah Ujian Akhir Semester selesai, kalian para Wali Kelas tinggal membuatkan laporan Nilai dalam buku Raport. Seperti kami singgung diatas bahwa melalui buku Raport tersebut, Orang Tua atau Wali Santri bisa melihat daftar nilai, prestasi, absensi dan lain sebagainya dalam kurun waktu 1 Semester.

Perlu diketahui bahwa dalam membuat Raport Pondok Pesantren Salaf kalian tidak hanya membutuhkan data Nilai para Santri, tapi juga harus paham seperti apa format dan struktur Raport Ponpes Salaf.

Sesuai janji diatas, melalui artikel berikut kami bakal membagikan contoh format Raport Pondok Pesantren Salaf. Contoh tersebut bisa kalian simak pada gambar di bawah ini :

Contoh 1
Contoh 2
Contoh 3
Contoh 4
5
Contoh 6
Contoh 7
Contoh 8
Contoh 9
Contoh 10
Contoh 11

Seperti hal nya contoh Surat Pengabdian, contoh Surat Rekomendasi Pondok Pesantren dan lain sebagainya, pada contoh Raport Pondok Pesantren Salaf diatas juga bisa kita lihat bahwa dalam buku laporan tersebut harus terdapat bagian pembuka, kata pengantar dan lain sebagainya. Kemudian ada juga informasi identitas para Santri, mulai dari nama lengkap, nomor induk Santri, Pas Foto dan lain sebagainya.

Lalu di bagian yang paling penting, yaitu mengenai daftar Nilai yang dimiliki para Santri, kalian perlu mencantumkan Nilai dalam bentuk angka dan huruf. Di setiap halaman juga terdapat informasi Santri di bagian atas, kolom Semester (Ganjil / Genap) serta kolom tanda tangan untuk Orang Tua / Wali, Kepala Pondok Pesantren dan Wali Kelas.

Selain laporan hasil Nilai di Mata Pelajaran yang terlampir di halaman Ketercapaian Kompetisi Peserta Didik, ada juga halaman berjudul Pengembangan Diri. Pada halaman tersebut nantinya ada laporan Kegiatan Ekstrakurikuler dan Keikutsertaan dalam Organisasi di Pondok Pesantren.

Di halaman ini juga terdapat kolom Raport Akhlak Mulia dan Kepribadian. Disini ada penilaian tentang :

  • Kedisiplinan’
  • Kebersihan
  • Kesehatan
  • Tanggungjawab
  • Sopan Santun
  • Percaya Diri
  • Kompetitif
  • Hubungan Sosial
  • Kejujuran
  • Pelaksanaan Ibadah

Satu lagi, ada juga kolom yang melaporkan absensi Santri dalam 1 Semester. Di kolom tersebut akan di isi dengan laporan ketidakhadiran Santri karena tiga alasan, yaitu Sakit, Izini dan Tanpa Keterangan.

Kemudian dalam buku Raport Pondok Pesantren Salaf juga terdapat laporan Catatan Prestasi yang Telah Dicapai. Pada halaman ini kalian bisa mencantumkan Prestasi yang dicapai oleh Santri dalam satu Semester.

Terakhir, data Keterangan Pindah Sekolah juga tercantum pada setiap Raport Pondok Pesantren Salaf. Jika ada Santri yang pindah, maka kalian bisa mencantumkan data tanggal, di kelas dan Semester berapa Santri itu pindah, alasan pindah serta tanda tangan dari Kepala Pondok Pesantren dan Orang Tua / Wali.

Setelah membagikan contoh Raport Pondok Pesantren Salaf, kami rasa kalian sudah cukup paham dan bisa mulai membuat Raport untuk melaporkan data Nilai para Santri di Pondok Pesantren Salah.

Diatas kami sudah menyediakan link download berisi contoh Raport Pondok Pesantren. Silahkan download kemudian edit logo Pondok Pesantren sesuai logo Pondok Pesantren Salaf, edit nama Pondok Pesantren dan lain sebagainya sesuai kebutuhan.

KESIMPULAN

Mungkin itu saja informasi dari Sekolahpesantren.id mengenai contoh Raport Pondok Pesantren Salaf. Diatas kami sudah menyajikan contoh Raport Ponpes atau Madrasah dalam bentuk gambar yang bisa menjadi referensi mengenai struktur penulisan, kolom data yang dibutuhkan dan lain sebagainya.

Lalu kami juga memberikan link download Raport Pondok Pesantren gratis yang bisa kalian gunakan untuk membuat laporan Nilai para Santri di Semester Ganjil maupun Semester Genap, tinggal edit beberapa yang perlu di edit.