Doa Habib Sholeh Tanggul & Shalawat Mansub Ijazah

Doa Habib Sholeh Tanggul – Membahas mengenai amalan, ada salah satu amalan yang mungkin bisa kalian pelajari, salah satunya adalah doa Habib Sholeh Tanggul. Doa atau amalan Habib Sholeh Tanggul ini bisa diamalkan oleh kalian yang memiliki hajat atau keinginan, seperti memiliki sebuah rumah atau lain sebagainya.

Kalian mungkin masih ada yang belum mengetahui siapa Habib Sholeh Tanggul, untuk itu di pertemuan kali ini kami akan membagikan informasi lengkap mengenai beliau dan juga bacaan doa atau amalannya. Bacaan doa seperti ini juga kami rasa tidak berbeda jauh dengan doa Sayyidil Awwalin Wal Akhirin, dimana sama-sama bisa diamalkan agar keinginan atau hajat bisa terkabul.

Doa Habib Sholeh Tanggul ini ada 2 yang cukup populer, yakni amalan agar cepat memiliki rumah dan juga Ijazah Shalawat Mansub Habbib Sholeh Tanggul. Nanti juga akan kami bagikan seperti apa bacaan lengkap, baik arab, latin serta terjemahannya. Bukan hanya itu saja, kalian juga bisa simak sekilas mengenai siapa Habib Sholeh Tanggul ini.

Baiklah, tanpa berlama-lama lagi lebih baik langsung saja kita simak informasi terlengkap mengenai do’a Habib Sholeh Tanggul yang telah sekolahpesantren.id siapkan berikut ini.

Doa Habib Sholeh Tanggul

Sekilas Mengenai Habib Sholeh Tanggul

Pada pembahasan awal kami akan membahas lebih dulu sekilas mengenai Habib Sholeh Tanggul. Habib Sholeh bin Muchsin Al-Hamid atau lebih dikenal sebagai Waliyullah yang menjadi sandaran umat Islam pada zamannya. Beliau juga dikenal lebih luas sebagai Habib Sholeh Tanggul (Jember).

Beliau lahir di Korbah Ba Karman, Wadi ‘Amd, sebuah desa di Hadramaut, pada tahun 1313 H. Ayah beliau bernama Al Habib Muhsin bin Ahmad Al-Hamid terkenal dengan sebutan Al-Bakry Al-Hamid, seorang yang sholeh dan ulama yang sangat dicintai dan dihormati masyarakat manapun.

Sementara Ibundanya adalah seorang wanita Sholehah bernama ‘Aisyah, lahir dari keluarga Al-Abud Ba Umar dari Masyaikh Al-‘Amudi. Beliau mulai mempelajari Al-Qur’an dari seorang guru yang bernama Asy-Syeikh Said Ba Mudhij, di Wadi ‘Amd. Sedangkan ilmu fiqih dan tasawuf beliau pelajari dari ayah beliau sendiri aitu Al-Habib Muhsin bin Ahmad Al-Hamid.

Doa Habib Sholeh Tanggul Agar Cepat Punya Rumah

Selanjutnya kita masuk ke topik pembahasan utama, yakni mengenai doa Habib Sholeh Tanggul. Yang akan kami sampaikan disini adalah doa atau amalan agar bisa segera memiliki sebuah rumah. Ya, rumah memang menjadi dambaan bagi setiap orang, terlebih mereka yang baru saja melangsungkan pernikahan.

Bagi kalian yang menginginkan cepat memiliki rumah, kalian bisa mengamalkan doa Habib Sholeh Tanggul ini. Berikut doa Habib Sholeh Tanggul yang bisa kalian amalkan.

ﺍﻟﻠﻬﻢ ﺭﺏ ﺍﻟﺒﻴﺖﺃﺳﺄﻟﻚ ﺑﺠﺎﻩ ﺃﻫﻞ ﺍﻟﺒﻴﺖﺃﻥ ﺗﻴﺴﺮ ﻟﻲ ﺧﻴﺮ ﺑﻴﺖﺣﺘﻰ ﻻ ﻧﻘﻮﻝ ﻳﺎ ﻟﻴﺖ

Allahhumma robbal bait. As aluka bijahi ahlil bait. An tuyassiro li khoiro bait. Hatta laa naquul yaa laiit.

Artinya: Ya Allah engkau pemilik baitullah Aku memohon dengan wasilah ahlil bait Rasulullah Agar engkau mudahkan untukku sebaik-baiknya rumah. Sehingga aku tidak mengucap seandainya aku punya rumah.

Shalawat Mansub Ijazah Habib Sholeh Tanggul

Nah setelah membahas mengenai doa Habib Shaleh Tanggul diatas agar cepat memiliki sebuah rumah, berikutnya kita juga akan informasikan Shalawat Mansub Ijazah Habiba Sholeh Tanggul. Shalat Mansub Ijazah Habib Sholeh Tanggul bisa diamalkan jika hajat kalian ingin terkabul. Shalawat Mansub ini merupakan ijazah dari Habib Sholeh bin Muhsin Alhamid (Habib Sholeh Tanggul)

Habib Sholeh Tanggul berkata: “Sholawat ini dibaca 11 atau 41 kali dengan niat untuk memperoleh kemudahan dan terkabulnya semua hajat, insyaAllah akan mendapatkannya.”

Kebanyakan orang yang meminta doa kepada Habib, mereka akan diberi bekal Ijazah Shalawat Mansub. Nah berikut ini bisa kalian simak teks lengkap Shalawat Mansub Ijazah Habib Sholeh Tanggul.

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلاَةً تَغْفِرُ بِهَا الذُّنُوْبَ , وَتُصْلِحُ بِهَا الْقُلُوْبَ , وَتَنْطَلِقُ بِهَا الْعُصُوْبُ , وَتَلِيْنُ بِهَا الصُّعُوْبُ , وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ إِلَيْهِ مَنْسُوْبٌ.

Allahumma Sholli Ala Sayyidina Muhammad. Shalatan taghfiru bihadzunub, wa tuslihu bihal qulub, wa tantholiqu bihal usub wa talinu bihasshu’ub wa ala alihi wa sohbihi wa man ilaihi mansub.

Arti: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada junjungan kami, Nabi Muhammad yang dengannya Engkau ampuni kami, Engkau perbaiki hati kami, menjadi lancar urat-urat kami, menjadi mudah segala kesulitan, juga kepada keluarganya dan para sahabatnya beserta orang-orang dimansubkan (dinisbatkan) kepada Beliau.”

Perlu diketahui bahwasanya Shalawat ini juga memiliki beberapa keutamaan, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Diberi kebahagiaan di dunia dan akhirat
  • Dilembutkan hatinya
  • Diberkahi anak keturunannya
  • Diberikan rezeki yang tak disangka-sangka
  • Diwafatkan dalam keadaan khusnul khatimah
  • Dimasukkan ke dalam golongan orang-orang yang sholeh (para wali Allah)

Waktu terbaik untuk mengamalkan Shalawat Mansub Ijazah Habib Sholeh Tanggul adalah setelah mengerjakan Sholat Fardhu 5 waktu, boleh 11, 21, 41 kali atau sebanyak yang kita mampu.

Akhir Kata

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak diatas mengenai Doa Habib Sholeh Tanggul dan Shalawat Mansub Ijazah. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat sekolahpesantren.id sampaikan, semoga pembahasan diatas bisa bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua.