Doa Teman Sakit – Meskipun diciptakan sebagai makhluk paling sempurna oleh Allah SWT, kita sebagai manusia tidak bisa terhindar dari sakit bahkan menolaknya. Segala yang ada pada diri kita adalah datangnya dari Sang Pencipta. Bisa jadi, penyakit yang ada di dalam tubuh kita diberi oleh Allah SWT supaya kita bisa merasakan sakit.
Di sekolah, sering kali menjumpai teman yang sakit. Tidak dipungkiri juga kita pernah merasakan sakit dan tidak masuk sekolah. Ketika teman sakit, kamu bisa memberi nasihat untuk menjaga pola makan dan minum. Selain memberi nasihat, bisa juga memberi doa teman sakit supaya cepat sembuh.
Sebagaimana yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, ketika beliau menjenguk sahabatnya Sa’ad bin Abi Waqqasah. Rasulullah SAW memanjatkan doa teman sakit kepada Allah SWT, meminta supaya sabahatnya disembuhkan. Di doanya, tanpa henti Beliau menyebut nama Sa’ad Waqqash.
Melalui doa-doa yang dipanjatkan oleh Rasalullah, akhirnya beberapa hari sahabatnya sembuh. Lalu bagaimana doa yang diucapkan oleh Nabi. Tentunya kita penasaran. Nah, di kesempatan ini, Sekolahpesantren.id akan mengajak teman-teman untuk belajar doa teman sakit segaligus sebagai amalan kita. Berikut pembahasannya.
Keutamaan Doa Teman Sakit
Dalam ajaran agama Islam, Allah SWT memerintahkan kepada umatnya untuk berdoa. Dalam keadaan apapun dan di manapun. Setiap kalimat doa yang diucapkan dari bibir adalah proses penghambaan diri kepada pencipta. Doa memiliki kedudukan penting dalam ajaran agama Islam.
Selain itu, doa juga sebagai saranan permohonan maaf, termasuk memohon untuk disembuhkan dari segala penyakit. Jadi, kaitannya dengan teman sakit, lafal-lafal yang indah dari Allah jika kita ucapkan, InsyaAllah bisa membuat cepat diangkat penyakitnya. Seperti kisah Nabi Muhammad SAW yang sudah dijelaskan di atas.
Sebagai teman yang setia, tentunya kita harus mendoakan agar sakitnya bisa dihilangkan. Memberikan doa juga adalah perbuatan yang sangat mulia dalam agama Islam. Ada beberapa keutamaan yang menurut penulis dapatkan jika kita mendoakan orang-orang sakit. Berikut beberapa keutamaannya.
1. Menujukkan Kasih Sayang
Dengan mendoakan teman yang sakit, kita menunjukkan kasih sayang, perhatian, dan empati terhadap keadaannya. Ini adalah tindakan yang sangat mulia dalam Islam, karena mengasihi dan peduli terhadap sesama muslim adalah salah satu ajaran utama agama ini.
2. Mendapatkan Pahala
Dalam Islam, doa yang tulus dan ikhlas memiliki keutamaan besar. Ketika kita mendoakan teman yang sakit dengan niat yang tulus, kita akan mendapatkan pahala dari Allah SWT. Rasulullah SAW bersabda bahwa ketika seorang muslim mendoakan saudaranya muslim yang sakit, malaikat akan berkata, “Dan engkau juga akan mendapatkan yang sama.”
3. Membantu Penyembuhan
Doa memiliki kekuatan spiritual yang kuat. Dalam banyak kasus, doa dapat membantu menguatkan mental dan emosional seseorang yang sakit, yang pada gilirannya dapat mempengaruhi pemulihan fisik mereka. Doa juga dapat memberikan ketenangan pikiran dan mengurangi kecemasan bagi orang yang sedang sakit.
4. Menjaga Tali Silaturahmi
Mendoakan teman yang sakit adalah cara yang baik untuk menjaga hubungan yang lebih erat dengan sesama muslim. Ini mengirimkan pesan bahwa kita selalu ada untuk mereka dalam kesulitan dan siap membantu. Hal ini memperkuat ikatan antara kita sebagai umat Islam dan menciptakan atmosfer persaudaraan yang hangat.
5. Menyampaikan harapan dan hiburan
Doa untuk teman yang sakit adalah cara untuk menyampaikan harapan dan penghiburan kepada mereka. Kita bisa mendoakan kesembuhan mereka, kesabaran dalam menghadapi cobaan, dan berkah dari Allah SWT. Dengan melakukan ini, kita memberikan dukungan spiritual dan memperkuat keyakinan mereka bahwa Allah SWT adalah Maha Penyembuh.
Kumpulan Doa Teman Sakit Agar Cepat Sembuh
Setelah mengetahui keutaman mendoakan teman sakit, kemudian penulis akan memberikan kalimat doa yang cocok bagi sahabat yang sedang sakit. Sebenarnya tidak hanya untuk teman, doa ini bisa untuk semua orang yang kamu kenal ataupun tidak dikenal.
Adapun doa orang sakit ada dua macam, yakni untuk laki-laki dan perempuan. Berikut penulis berikan kedua doa tersebut. Silakan bisa dipelajari sendiri di rumah.
Doa Teman Sakit Khusus Laki-Laki
أَسْأَلُ اللَّهَ الْعَظِيمَ رَبَّ الْعَرْشِ الْعَظِيمِ أَنْ يَشْفِيَكَ
Latin: As-alu Allah al-‘azhima rabb al-‘arshi al-‘azhimi an yashfiyak.
Artinya: “Aku memohon kepada Allah Yang Maha Agung, Tuhan Pemilik ‘Arsy yang Agung, agar menyembuhkanmu (untuk laki-laki).”
Doa Teman Sakit Khusus Perempuan
اللَّهُمَّ اشْفِ عَبْدَتَكَ يَا شَافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ شِفَاءٌ لَا يُغَادِرُ سَقَمًا
Latin: Allahumma syafi ‘abdatika ya syafi la syifa-a illa syifa-uka syifa-an la yughadiru saqaman.
Artinya: “Ya Allah, sembuhkanlah hamba-Mu ini (untuk perempuan), wahai Yang Maha Penyembuh, tidak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, sembuhkanlah ia sehingga tidak ada penyakit yang tersisa.”
Doa Orangtua Sakit
اللَّهُمَّ اشْفِ أَبَا وَأُمَّتِي مِنَ الدَّاءِ وَقِهِمَا مَكْرُوهَ الْأَلَمِ وَرَفِقْ بِهِمَا فِي الْعَافِيَةِ
Latin: Allahumma ashfi aba wa ummati minad daai wa qihima makruhal alami wa rafiq bihimaa fil ‘aafiyati
Artinya: “Ya Allah, sembuhkanlah ayah dan ibu kami dari penyakit, hindarkanlah mereka dari kesakitan yang tidak disukai, dan berilah kelembutan pada mereka dalam keadaan sehat.”
رَبِّ ارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيرًا
Latin: Rabbi irhamhuma kama rabbayani shaghiraa.
Artinya: “Ya Tuhanku, kasihanilah mereka (kedua orang tua) sebagaimana mereka (telah) mendidikku di waktu kecil.”
Akhir Kata
Itulah doa-doa untuk teman atau orang kita yang sedang mengalami musibah sakit. Bagi kamu yang tidak bisa mengucapkan dalam latinnya, cukup menggunakan artinya saja. InsyaAllah masih diterima dan dikabulkan. Kiranya itu pembahasan dari Sekolahpesantren.id mengenai Doa Teman Sakit. Semoga bisa memberi referensi dalam bacaan doa yang baik dan benar.
Sumber Gambar: Admin Sekolahpesantren.id