Harga Tasbih Digital – Kini, kemajuan dunia digital nyatanya menyebar keseluruh aspek dalam masyarakat. Mulai dari aspek pembangunan, informasi, pendidikan, hingga keagamaan. Dengan pesatnya dunia digital, kini ada tasbih berbentuk digital. Di mana membuat orang muslim lebih mudah berzikir.
Pada umumnya, ukuran dari tasbih digital kecil dan terdapat tali untuk dipasangkat di dua hari atau satu jari. Untuk bentuknya sendiri sudah banyak dan bervariasi. Dan setiap bentuknya memiliki harga tasbih digital yang berbeda juga.
Karena kegunaan tasbih lebih mudah dan praktis, sekarang banyak masyarakat yang beralih menggunakan tasbih modern tersebut. Akan tetapi masih banyak orang yang belum mengetahui setiap harga tasbih digital yang ada saat ini. Karena sekarang, banyak sekali bentuk-bentuk tasbih yang berbeda.
Bagi teman-teman yang sedang bingung memilih tasbih digital, Sekolahpesantren akan memberikan rekomendasi dan beberapa pilih harga tasbih digital terbaru serta terjangkau. Untuk mengetahui harga-harganya, mari ikuti dan baca artikel di bawah ini.
Apa Itu Tasbih Digital
Tasbih digital adalah salah bentuk nyata dari perkembangan teknologi digital. Semua alat yang menggunakan kecanggihan teknologi pastinya lebih mudah dan praktis digunakan. Begitu juga dengan tasbih digital. Pada mulanya, tasbih terbentuk dari manik-manik kecil yang berjumlah 33 atau 99 butir. Secara umum, kegunaannya untuk menghitung zikir yang diucapkan.
Sebenarnya, tasbih digital merupakan mesin penghitung untuk pengganti butir-butir tasbih untuk aktivitas wirid atau zikir umat Islam. Adapun dari mesin tersebut terdapat beberapa fasilitas, seperti pilihan mode getar dan suara, serta pengatturan jumlah dan pengaturan ulang..
Manfaat Menggunakan Tasbih Digital
Bagi umat beragama Islam, Zikir merupakan bentuk ketaatan yang dilakukan oleh seseorang kepada Allah SWT. Dengan mengulang beberapa lafal berulang-ulang, maka dirinya akan mendapatkan pahala yang banyak. Tentunya, berkat kehadiran tasbih digital mempermudah seseorang untuk menghitung jumlah bacaan zikir.
Dalam hukum Agama Islam, berzikir menggunakan tasbih digital diperbolehkan. Tidak termasuk bid’ah dalam agama, yang terpenting bisa secara ikhlas dalam hati untuk beribadah sepenuhnya. Adapun manfaat lainnya dari kegunaan tasbih digital adalah:
- Membantu menghitung bacaan zikir atau sholawat yang diucapkan
- Membuat amalan zikir menjadi lebih khusyuk
- Memudahkan seseorang dalam menghitung barang
Macam-Macam Tasbih Digital
Setelah mengetahui pengertian dan manfaat dari tasbih digital, di sini penulis akan memberikan rekomendasi dari beberapa beberapa macam tasbih modern yang ada saat ini. Tentunya yang canggih dan memilih banyak manfaat. Berikut macam-macam bentuk tasbih digital.
1. Tasbih Digital Kompas
Rekomendasi pertama adalah tabih digital kompas. Apabila kamu seorang backpacker atau petualang, tasbih tersebut sangat cocok digunakan. Di satu sisi bisa digunakan untuk berzikir, di sisi lain juga bisa digunakan untuk mencari arah mata angin atau menentukan arah kiblat. Tasbih digital kompas juga memiliki fitur led yang bisa digunakan saat keadaan gelap.
2. Tasbih Digital Kayu
Kemudian, rekomendasi kedua yaitu tasbih digital kayu. Untuk bentuknya, sebenernya tidak jauh berbeda dengan tasbih digital kompas. Hanya saja bahannya terbuat dari kayu dan untuk cara penggunaannya berbeda yakni menggunakan butiran kayu. Jadi, ketika menggunakan tasbih ini terasa seperti menggunakan tasbih konvensional.
3. Tasbih Digital LED
Ketiga, ada tasbih digital LED. Bentuk dari tasbih ini sangatlah kecil dan mungil. Berbeda dengan dua rekomendasi di atas. Di mana baterai tasbih digital LED bisa diisi ulang layaknya handphone. Kita cukup mengisi baterai 2 jam dan kemudian bisa digunakan selama 6 bulan. Selain itu, tasbih tersebut juga terdapat lampu LED yang bisa menyala di ruangan yang gelap.
4. Tasbih Digital Mini Finger
Selanjutnya, ada juga tasbih digital mini finger. Untuk bentuknya tidak jauh berbeda dengan rekomendasi ketiga. Hanya saja untuk fiturnya lebih sedikit. Hanya terdapat 2 tombol untuk mengatur tasbih digital mini finger. Akan tetapi, khusus produk ini tidak tahan air, jadi perlu hati-hati dalam menyimpan atau menggunakannya.
5. Tasbih Digital Anti Air
Terakhir ada rekomendasi tasbih digital anti air atau waterproof. Dari namanya, tentu tasbih ini memiliki keunggulan yang sangat dicari-cari orang. Karena tasbih ini memiliki pelindung dari air. Jadi, ketika kamu sedang berwudlu atau kehujanan, tasbih ini tidak akan rusak terkena air. Tasbih ini pun bisa diisi ulang apabila baterai habis.
Daftar Harga Tasbih Digital
Nah, itulah beberapa rekomendasi tasbih digital yang ada saat ini. Dengan berbagai bentuk, tentunya membuat kita memiliki keinginan untuk beralih ke alat menghitng zikir modern tersebut. Namun, kamu perlu mengetahui harga setiap macam tasbih di atas. Berikut daftar harganya.
No | Nama Produk | Harga | Link Pembelian |
---|---|---|---|
1 | Tasbih Digital Kompas | Rp. 48.000 | Beli Di Sini |
2 | Tasbih Digital Kayu | Rp. 35.000 | Beli Di Sini |
3 | Tasbih Digital LED | Rp. 3.000 | Beli Di Sini |
4 | Tasbih Digital Mini | Rp. 4.000 | Beli Di Sini |
5 | Tasbih Digital Anti Air | Rp. 121.000 | Beli Di Sini |
6 | Tasbih Digital Kalung | Rp. 18.000 | Beli Di Sini |
7 | Tasbih Digital Cantik | Rp. 65.000 | Beli Di Sini |
8 | Tasbih Digital Premium | Rp. 20.000 | Beli Di Sini |
9 | Tasbih Digital Cincin | Rp. 225.000 | Beli Di Sini |
10 | Tasbih Digital Gantung | Rp. 22.500 | Beli Di Sini |
11 | Tasbih Digital Jam Tangan | Rp. 15.000 | Beli Di Sini |
12 | Tasbih Digital Diamond | Rp. 98.000 | Beli Di Sini |
13 | Tasbih Digital Ring Hand | Rp. 110.000 | Beli Di Sini |
14 | Tasbih Digital Tally Counter | Rp. 10.000 | Beli Di Sini |
15 | Tasbih Digital Ring | Rp. 150.000 | Beli Di Sini |
Akhir Kata
Dengan harga yang variasi dan lebih terjangkau, tentunya memudahkan kita memiliki alat untuk membantu kita melafalkan zikir secara terus menerus. Semoga dengan adanya rekomendasi dari Sekolahpesantren ini bisa memberikan informasi yang tepat bagi pembaca yang taat kepada Allah SWT.
Sumber Gambar : Admin Sekolahpesantren.id