Manfaat Puasa Senin Kamis – Dalam agama Islam, kita diajarkan untuk berpuasa. Tidak hanya dapat pahala dari Allah SWT, tapi dengan menunaikan ibadah puasa juga akan melatih menahan hawa nafsu, bersyukur, dan meningkatkan derajat takwa,.
Selain puasa di bulan Ramadan, Nabi Muhammad SAW juga mengajarkan kita berpuasa senin-kamis. Adapun untuk Manfaat Puasa Senin Kamis juga tidak kalah dengan di bulan Ramadan. Hal inipun sering dilakukan oleh banyak orang.
Alasan kenapa Rasul berpuasa Senin Kamis, yakni kedua hari tersebut adalah waktu di mana dihitungnya amal perbuatan. Jadi, salah satu Manfaat Puasa Senin Kamis Jumat bagi yang melaksanakan nantinya bisa menjadi amal tambahan saat hari perhitungan di akhirat.
Bukan saja manfaat dalam ajaran agama Islam, namun Manfaat Puasa Senin Kamis dari segi kesehatan juga ada. Bagi kalian yang penasaran, silakan ikuti dan simak artikel kali ini dari Sekolahpesantren.id hingga selesai.
Niat Puasa Senin Kamis
Sebelum ke pembahasan utama, alangkah baiknya kita lebih dulu bahas bacaan niat Senin Kamis. Di mana niat ini dilakukan supaya amalan yang ditunaikan sejalan dengan keridoan dari Allah SWT dan bentuk pendekatan diri kepada pencipta.
Nabi Muhammad SAW juga berkata bahwa puasa tanpa baca niat di malam harinya maka dianggap tidak sah. Hal ini tercantum dalam hadist berikut:
مَنْ لَمْ يُبَيِّتْ الصِّيَامَ قَبْلَ طُلُوعِ الْفَجْرِ فَلَا صِيَامَ لَهُ
Artinya: “Barangsiapa yang belum berniat (untuk puasa) di malam hari sebelum terbitnya fajar maka tidak ada puasa baginya.” (HR Ad-Daru Quthni dan Al- Baihaqi).
Dari hadis tersebut menyimpulkan bahwa baca niat puasa Senin Kamis untuk meminta sesuatu sangatlah hukum wajibnya. Lalu bagaimana bacaan niatnya, berikut bahasa Arab beserta latinnya dan artinya.
نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمِ الِاثْنَيْنِ لِلهِ تَعَالَى
Latin : Nawaitu shauma yaumil itsnaini lillaahi ta’aalaa.
Arti : “Aku ber niat puasa sunah hari Senin karena Allah Swt”.
Di atas adalah bacaan niat puasa di hari Senin. Kemudian untuk di hari Selasanya di bawah ini:
نَوَيْتُ صَوْمَ يَوْمِ الخَمِيْسِ لِلهِ تَعَالَى
Latin : Nawaitu shauma yaumil khamiisi lillaahi ta’aalaa.
Arti : “Aku ber niat puasa sunah hari Kamis karena Allah Swt”.
Beberapa Manfaat Puasa Senin Kamis
Setelah mengetahui bacaan niat berpuasa, berikutnya kita akan cari bersama-sama manfaat dari puasa Senin Kamis. Manfaat inipun tercantum dalam hadis Tirmidzi yang mengatakatn bahwa:
“Dari Aisyah ra. ia mengatakan, ‘Rasulullah SAW sangat antusias dan bersungguh-sungguh dalam melakukan puasa pada hari Senin dan Kamis“.
1. Mendapat Pahala
Manfaat pertama dari puasa Senin dan Kamis adalah mengikuti sunnah yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW. Melaksanakan ibadah ini akan memberikan pahala kepada orang yang melakukannya.
2. Membersihkan Dosa
Kedua, puasa sudah dikenal sebagai cara untuk membersihkan diri dari dosa-dosa yang telah dilakukan. Puasa Senin dan Kamis memberi kesempatan untuk merenung, bertaubat, dan memohon ampunan kepada Allah.
3. Menguatkan Iman
Lalu, manfaat ketiga yakni dengan melakukan puasa sunnah secara rutin dapat memperkuat iman seseorang dan memperdalam hubungan dengan Allah.
4. Mengikuti Sunnah Rasul
Kemudian, manfaat keempat yakni dengan menunaikan ibadah puasa Senin dan Kamis adalah cara untuk mengikuti sunnah (tindakan dan ucapan) Nabi Muhammad SAW. Hal ini merupakan perbuatan yang dicontohkan oleh beliau kepada umat Islam.
5. Lebih Dekat dengan Allah
Manfaat berikutnya yakni puasa menjadi ibadah yang dapat membantu seseorang merasa lebih dekat dengan Allah. Puasa Senin dan Kamis dapat menjadi waktu baik untuk berdoa, membaca Al-Quran, dan merenungkan tindakan dan perilaku pribadi.
6. Dijanjikan Surga Rayyan
Keenam, manfaat dari berpuasa Senin & Kamis juga akan dijanjikan surga Rayyan oleh Allah SWT. Di mana surga ini adalah surga khusus bagi orang-orang yang sering menunaikan ibadah puasa. Pernyataan inipun tercantum dalam hadist berikut:
“Dalam surga ada satu pintu yang disebut dengan ar-Rayyan, yang pada hari kiamat tidak akan ada orang yang masuk ke surga melewati pintu itu kecuali para shaimun (orang-orang yang berpuasa). Tidak akan ada seorang pun yang masuk melewati pintu tersebut selain mereka. Lalu dikatakan kepada mereka, ‘Mana para shaimun?’ Maka para shaimun berdiri menghadap. Tidak akan ada seorang pun yang masuk melewati pintu tersebut selain mereka. Apabila mereka telah masuk semuanya, maka pintu itu ditutup dan tidak akan ada seorang pun yang masuk melewati pintu tersebut.” (HR Bukhari Muslim)
7. Memberi Rasa Syukur
Manfaat ketujuh yakni dengan berpuasa Senin & Kamis akan memberi rasa syukur kepada manusia. Selain itu, juga memberi rasa empati dan simpati kepada sesama manusia.
8. Mengatur Hawa Nafsu
Manfaat kedelapan dari puasa Senin & Kamis yakni bisa mengatur hawa nafsu. Adapun hal ini adalah bagian penting dari pengembangan diri dan kendali diri. Hawa nafsu adalah dorongan atau keinginan yang timbul dalam diri seseorang, terutama yang berkaitan dengan hasrat seksual dan nafsu makan.
9. Terhindar Dari Godaan Setan
Berikutnya yakni saat berpuasa di hari Senin maupun Kamis akan terhindar dari godaan setan. Ibadah puasa menjadi sebuah cara untuk menghalau upaya cara mempengaruhi jiwa dan tubuh manusia.
10. Bau Mulut Akan Harum
Manfaat kesepuluh yakni orang-orang yang selalu berpuasa, bau mulutnya akan harum. Hal inipun tercantum dalam hadis Rasulullah SAW sebagai berikut:
“Demi Zat yang jiwaku ada di tangan-Nya, sungguh bau mulut orang yang berpuasa itu lebih harum di sisi Allah dari minyak kesturi. Sesungguhnya dia menahan syahwat, makanan dan minumannya demi Aku. Maka puasa itu adalah milik-Ku, Aku-lah yang akan memberikan pahalanya. Setiap kebaikan itu senilai dengan sepuluh hingga tujuh ratus kali lipat, kecuali puasa. Puasa adalah milik-Ku dan Aku-lah yang akan membalasnya.” (HR Malik)
Nah, itulah kesepuluh manfaat berpuasa di hari Senin Kamis menurut ajaran agama Islam. Selain sepuluh manfaat di atas, ada juga manfaat berpuasa dalam segi kesehatan. Seperti di bawah ini:
- Memberi waktu istirahat untuk semua organ tubuh manusia.
- Jadi obat penghilang stres.
- Menyegarkan sel-sel kulit.
- Menyehatkan gigi.
- Menyehatkan jantung.
- Melancarkan metabolisme tubuh.
- Menurunkan berat badan.
Akhir Kata
Nah, itulah beberapa rangkuman Manfaat Puasa Senin Kamis dari ajaran agama Islam serta menurut kesehatan. Semoga ulasan dari Sekolahpesantren.id ini bisa menjadi bahan bacaan menarik dan bermanfaat bagi semua umat Muslim.
Sumber Gambar: Admin Sekolahpesantren.id