Pondok Pesantren Selamat Kendal 2024 : Profil, Alamat & Biaya

Pondok Pesantren Selamat Kendal – Dari sekian banyak Pondok Pesantren di Kendal, Ponpes Modern Selamat Kendal merupakan salah satu yang terbaik. Pondok Modern sudah banyak mengeluarkan lulusan Santri maupun Santriwati terbaik.

Sementara itu, Pondok Pesantren yang sudah berusia lebih dari 30 tahun ini juga memiliki program pendidikan umum maupun Agama yang pastinya baik untuk para Santri dan Santriwati.

Bagi Orang Tua atau Wali yang ingin Anak nya Nyantri di Pondok Modern Selamat Kendal, pertama-tama harus mencari tahu Profil Pondok Pesantren Modern Selamat Kendal untuk mengetahui program pendidikan, kegiatan Santri dan fasilitas yang tersedia.

Selain itu, urusan biaya pendaftaran dan biaya masuk juga tidak kalah penting. Karena biasanya biaya masuk Pondok Pesantren Modern mencapai puluhan juta rupiah. Nah, untuk mengetahui semua informasi tersebut, kalian bisa simak di bawah ini.

Pondok Pesantren Selamat Kendal

Pondok Pesantren Selamat Kendal

Ponpes Modern Selamat Kendal merupakan salah satu Pondok Pesantren tertua di Kendal, Jawa Tengah. Ponpes Selamat didirikan oleh H. Slamet Soemadyo pada tahun 1992 dengan tujuan membentuk anak didik yang berakhlakul kharimah yang dapat hidup di tengah laju perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Pondok Pesantren Modern yang berada di bawah naungan Yayasan Wakaf Selamat Rahayu Kendal ini sudah memiliki lebih dari 2000 Santri dan Santriwati. Ada 4 (empat) program pendidikan umum yang tersedia di Ponpes Modern Selamat Kendal, diantaranya :

  • SMP PMS Kendal
  • SMP Unggulan PMS Kendal
  • SMA PMS Kendal
  • SMA Unggulan PMS Kendal

Sedangkan program pendidikan Agama nya ada 3 (tiga), yaitu :

  • Kajian Al-Quran
  • Tawadu’ & Kesantunan
  • Kajian Kitab Kuning

Selain itu Pondok Pesantren Selamat Kendal juga punya program keagamaan bernama Tahfidzul Qur’an yang bertujuan mencetak Putra Putri berkarakter mengedepankan Tawadlu’. Untuk tingkatan nya sendiri adalah sebagai berikut :

  • Grade 1 SMP / SMA : Surat An-Nas sampai surat Ad-Dhuha beserta tajwid dan sifat hurufnya
  • Grade 2 SMP / SMA : Al-Lail sampai surat An Naba ( Juz 30 )
  • Grade 3 SMP / SMA : Juz 30 dan surat-surat pilihan
  • Grade 4 SMP / SMA : 2 – 4 Juz ( Termasuk Jus 30 )
  • Grade 5 SMP / SMA : 5 Juz atau lebih ( Termasuk Jus 30 )

Syarat Pendaftaran

Diatas sudah kami jelaskan bahwa Pondok Pesantren Selamat Kendal menyediakan program pendidikan SMP dan SMA. Bagi setiap calon Santri SMP maupun SMA di Pesantren Selamat, wajib memenuhi persyaratan sebagai berikut :

SMP

  • Fotokopi Ijazah SD/MI 1 lembar
  • Fotokopi Surat Tanda Kelulusan 1 lembar
  • Pas Foto terbaru berukuran 3×4 berwarna sebanyak 4 lembar
  • Fotokopi Akte Kelahiran 1 lembar
  • Fotokopi Kartu Keluarga 1 lembar

SMA

  • Fotokopi Ijazah SMP/MTs/Sederajat 1 lembar
  • Fotokopi Surat Tanda Kelulusan 1 lembar
  • Pas Foto terbaru berukuran 3×4 berwarna sebanyak 4 lembar
  • Fotokopi Akte Kelahiran 1 lembar
  • Fotokopi Kartu Keluarga 1 lembar

Apabila sudah memenuhi semua berkas persyaratan yang dibutuhkan, selanjutnya kalian bisa melakukan pendaftaran Online dengan cara mengisi formulir pendaftaran melalui link yang kami sajikan diatas. Atau bisa juga daftar via Offline dengan cara datang langsung ke alamat Pondok Modern Selamat Kendal di Jl. Raya Soekarno-Hatta No.Km 3, Gondoarum, Jambearum, Kecamatan Patebon, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, tidak berada jauh dari lokasi Ponpes Kendal Kaliwungu.

Biaya Pendaftaran

Tapi perlu kami informasikan bahwa setiap calon Santri di Ponpes Selamat Kendal perlu membayar biaya pendaftaran terlebih dahulu sebesar Rp. 250.000 (Dua Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah).

Pembayaran biaya pendaftaran bisa dilakukan dengan transfer ke rekening BNI 144-765-8602 An. YAYASAN WAKAF SELAMAT RAHAYU. Lalu untuk Nama Penyetor silahkan diisi menggunakan nama calon Santri. Setelah itu kalian bisa mengunggah bukti transfer ke Email ppbd.ywsr@gmail.com.

Jika sudah membayar biaya pendaftaran, nantinya calon Santri akan menerima Username dan Password untuk mengikuti tes Online di http://tes.pondokmodernselamatkendal.ponpes.id/. Silahkan ikuti tes Online dengan baik dan benar.

Jika hasil pengumuman dinyatakan lulus, selanjutnya Orang Tua atau Wali tinggal melakukan pembayaran Daftar Ulang dengan rincian sebagai berikut :

KeperluanSMPSMA
Biaya Operasional– Pendidikan
– Makan 3x sehari
– Laundry Pakaian
– Kesehatan
Rp. 1.000.000Rp. 1.000.0000
Biaya Tinggal Di Asrama– Dipan
– Lemari
– Kasur
– Bantal
– Sprei
– Sarung Bantal
– 1 Set Alat Makan
Rp. 8.000.000Rp. 8.000.000
Biaya SemesteranPer SemesterRp. 150.000Rp. 150.000
Biaya SeragamPembelian SeragamRp. 950.000Rp. 1.000.000
Biaya BukuPembelian Buku Pelajaran & Kitab untuk 1 TahunRp. 850.000Rp. 1.000.000
Biaya Ekstra KurikulerBiaya EskulRp. 300.000Rp. 300.000
TotalRp. 11.250.000Rp. 11.450.000

Biaya masuk atau uang Daftar Ulang wajib dibayarkan paling lambat 2 minggu setelah menerima pengumuman hasil Tes dan dinyatakan LULUS. Kemudian bukti pelunasan biaya Daftar Ulang nantinya dipakai sebagai syarat pengambilan nomor Kamar Asrama.

Selain biaya masuk Pondok Pesantren Selamat Kendal yang kami sajikan pada tabel diatas. Nanti setiap bulan nya (sebelum tanggal 10), masing-masing Santri SMP maupun SMA akan dimintai biaya SPP sebesar Rp. 1.000.000 dan biaya Semester sebesar Rp. 150.000. Untuk pembayaran uang Semester dilakukan tiap awal Semester.

Fasilitas Ponpes Selamat Kendal

Jika sudah melakukan pembayaran Daftar Ulang dan menerima nomor Kamar Asrama, maka Santri bisa mulai menjalani aktivitas di Pondok Pesantren Selamat Kendal, jangan lupa untuk mempersiapkan perlengkapan Santri Putra dan perlengkapan Santri Putri, seperti baju, perlengkapan Mandi, Skincare dan lain sebagaianya. Disini, mereka bisa menggunakan beragam fasilitas Ponpes Selamat Kendal, diantaranya :

  • Masjid
  • Asrama Putra
  • Asrama Putri
  • Ruang Kamar isi 4 Anak
  • Ruang Kamar isi 8 Anak
  • Ruang Kelas
  • Aula Pondok Modern Selamat Kendal
  • Lab Komputer
  • Lab IPA
  • Perpustakaan
  • Kantin & Koperasi Sekolah
  • Lapangan Upacara
  • Lapangan Bola
  • Lapangan Basket
  • Kolam Renang
  • Ruang Kesehatan
  • Ruang Makan
  • Tempat Isi Ulang Galon
  • Ruang Penginapan Gondoharum
  • Taman & Gazebo
  • Free Wifi
  • Joglo
  • Ruang Auditorium

KESIMPULAN

Baiklah, mungkin itu saja informasi dari Sekolahpesantren.id seputar Profil, biaya pendaftaran, biaya daftar ulang hingga fasilitas Pondok Pesantren Selamat Kendal. Semoga dengan adanya pembahasan diatas, bisa bermanfaat bagi kalian para Orang Tua atau Wali yang ingin menyekolahkan Putra Putri nya di Ponpes Modern Selamat Kendal.